BRI Cabang Soe Salurkan Bantuan Dana PIP


Liputan; Magel Tohana 
Editor Redaksi Soe Post 

Kota SoE||Soepost.com,- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Soe kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Kali ini, BRI Cabang Soe menyalurkan bantuan dana Program Indonesia Pintar (PIP) untuk siswa SD dan SMP se-Kabupaten TTS.

Penyaluran bantuan ini akan dilakukan pada Jumat, 30 dan 31 Januari 2026, yang bertempat Gedung Olahraga (GOR) Nekmese Soe.

Penyaluran bantuan dana PIP ini bertujuan untuk membantu siswa yang kurang mampu dalam membiayai pendidikan mereka, sehingga mereka dapat terus bersekolah dan meningkatkan prestasi akademisnya.

Pimpinan Bank BRI  Cabang Soe Melalui Supervisor Penunjang Operasional, Ivon C. Lion mengatakan bahwa BRI Cabang Soe selalu berkomitmen untuk mendukung program-program yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk dalam bidang pendidikan.

Ivon C. Lion juga berharap agar pembagian PIP dapat berjalan lancar dan tepat sasaran, sehingga dana PIP dapat digunakan untuk kebutuhan pendidikan yang lebih baik, seperti pembelian buku, seragam, atau biaya sekolah lainnya.

"Semoga pembagian PIP (Pencairan Insentif Pendidikan) lancar, tepat sasaran dan dana PIP bisa digunakan untuk kebutuhan pendidikan yang lebih baik, seperti pembelian buku, seragam, atau biaya sekolah lainnya"pungkasnya

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2020 soepost.com ™ Member Of Kupang Online Network ®